Memulai bisnis baru adalah langkah besar, dan pastinya banyak tantangan. Salah satu pertanyaan yang sering ditanyakan adalah, bagaimana mencatat transaksi dengan rapi tanpa bikin ribet?
Jawabannya ada di POS (Point of Sale) sistem.
Tenang, tenang, tenang. Pertanyaan berikutnya pasti tentang biaya kan?
Di daftar aplikasi POS di bawah, kamu gak perlu langsung bayar mahal. Ada beberapa aplikasi POS gratis yang bisa kamu gunakan di awal, praktis dan cukup lengkap untuk operasional harian.
Apa aja aplikasinya? Berikut daftar aplikasi POS gratis yang cocok banget buat kamu yang baru buka usaha!
1. Kasflo: Gratis, Lengkap, dan Fleksibel
Cocok untuk: warung makan, kafe, toko kecil, jasa laundry, dan usaha layanan. Kasflo hadir sebagai solusi POS modern tanpa biaya langganan.
Kasflo tersedia dalam 3 versi dan bisa menyesuaikan dengan jenis bisnimu:
- Kasflo Resto: untuk restoran, kafe, coffee shop
- Kasflo Toko: untuk usaha retail seperti warung & minimarket
- Kasflo Bisnis: untuk jasa seperti salon, bengkel, rental, dll
Keunggulan Kasflo:
- Bisa dipakai offline & online
- Cetak struk otomatis
- Print pesanan langsung ke dapur (khusus resto)
- Self-order via QR code
- Laporan penjualan harian & stok barang
- 100% GRATIS tanpa batas waktu*
Kasflo paling ideal banget buat pelaku UMKM yang baru mulai tapi mau tampil profesional! Yuk cobain Kasflo sekarang juga! Daftar Kasflo.
2. Kasir Pintar
Cocok untuk: toko kelontong & usaha keciL. Versi gratisnya cukup untuk mencatat penjualan, cetak struk, dan kelola stok dasar. Ada versi Pro jika ingin fitur lebih lanjut.
3. Qasir POS
Cocok untuk: UMKM & multi-outlet. Punya fitur manajemen produk, karyawan, dan transaksi. Versi gratis terbatas untuk 1 outlet, cocok untuk tahap awal.
4. Loyverse POS
Cocok untuk: bisnis kafe & toko. Gratis untuk banyak perangkat. Bisa pantau laporan & inventori. Beberapa fitur seperti akuntansi dan loyalty butuh upgrade.
5. Moka POS (Free Trial)
Cocok untuk: retail & resto modern. Sebenarnya bukan sepenuhnya gratis, tapi tersedia free trial. Setelah itu, kamu perlu langganan bulanan.
Yuk Pilih yang Sesuai Bisnismu!
Kalau kamu ingin aplikasi POS gratis dengan fitur lengkap sejak awal, Kasflo adalah pilihan terbaik! Kamu bisa coba tanpa biaya bulanan, tanpa batasan fungsi, dan bisa disesuaikan dengan model bisnismu. Kalau kamu mau upgrade ke fasilitas yang lebih baik, biaya langganan Kasflo masih sangat terjangkau loh buat bisnismu! Yuk cari tau tentang Kasflo sekarang juga!

Saya bekerja di Topindoku sebagai SEO Content Writer. Selain menulis, saya mengisi waktu luang untuk travelling, fotografi dan senang mencoba hal baru.