Usaha makanan ringan unik terus menjadi peluang bisnis yang menjanjikan. Selain mudah dijalankan, bisnis ini memiliki potensi keuntungan besar dengan modal yang relatif kecil. Agar usaha makanan ringan kamu bisa menarik perhatian pembeli, hadirkan konsep unik yang beda dari pesaing.
Mau tau ide usaha apa aja yang unik dan menarik? Berikut beberapa ide usaha makanan ringan yang bisa kamu coba:
1. Keripik Rasa Kekinian
Keripik berbahan dasar singkong, kentang, atau pisang tetap populer, tapi dengan inovasi rasa seperti keju truffle, salted egg, atau ayam geprek, produk ini bisa menarik perhatian generasi muda.
2. Popcorn Aneka Warna dan Rasa
Popcorn tak lagi sebatas rasa asin atau karamel. Coba tambahkan varian rasa seperti matcha, red velvet, hingga coklat mint, dan tambahkan warna-warni ceria agar lebih menarik.
3. Cemilan Keju Mozarella Lumer
Cemilan seperti stik keju goreng atau bola-bola kentang dengan isian keju mozarella selalu jadi favorit. Sensasi lumer keju saat digigit akan membuat pelanggan ingin membeli lagi.
4. Bento Snack Miniatur
Buat bento miniatur dengan bentuk yang lucu seperti karakter kartun. Isinya bisa berupa nasi mini, nugget, dan sayuran kecil. Cocok untuk anak-anak dan orang dewasa yang suka sesuatu yang imut dan lucu.
5. Roti Goreng Isian Unik
Roti goreng dengan isian tak biasa seperti durian, ayam teriyaki, atau oreo melted bisa menjadi daya tarik tersendiri. Padukan rasa manis dan gurih untuk menciptakan kejutan di setiap gigitan.
6. Es Krim Topping Anti-Mainstream
Es krim tetap diminati, tetapi kamu bisa membuatnya lebih unik dengan menambahkan topping seperti biji bunga matahari, serutan keju, atau coklat berbentuk karakter.
7. Dessert Box Custom
Dessert box yang dihias dengan tema khusus, seperti ulang tahun atau hari besar tertentu, akan sangat diminati. Kreasikan rasa baru seperti tiramisu alpukat atau brownies matcha.
8. Makaroni Goreng Rasa Pedas Level
Makaroni goreng yang bisa disesuaikan tingkat kepedasannya tak pernah kehilangan penggemar. Beri pilihan rasa tambahan seperti barbeque pedas atau jagung bakar pedas.
9. Pisang Nugget Premium
Coba hadirkan pisang nugget dengan taburan cokelat premium, almond, atau buah kering. Tawarkan varian yang lebih eksklusif agar produk kamu naik kelas.
10. Sushi Mini
Sushi berbentuk mini, di mana nasi dibentuk bulat dan dihias dengan berbagai topping seperti salmon, alpukat, atau telur ikan, akan menjadi sajian unik yang mencuri perhatian.
Mengelola Usaha Makanan Ringan dengan Kasflo
Setelah menemukan ide usaha yang tepat, penting untuk mengelola bisnis kamu dengan baik agar bisa berkembang. Salah satu caranya adalah dengan menggunakan Kasflo, aplikasi POS kasir gratis yang dirancang untuk pengusaha kuliner.
Kamu bisa gunakan Kasflo Resto untuk memudahkan mengelola usaha dengan lancar dan aman! Dengan fitur lengkap seperti manajemen stok, laporan penjualan, dan integrasi pembayaran digital, Kasflo memastikan bisnis makanan ringan kamu berjalan lancar.
Yuk mulai langkah pertama kamu bersama Kasflo!
Saya bekerja di Topindoku sebagai SEO Content Writer. Selain menulis, saya mengisi waktu luang untuk travelling, fotografi dan senang mencoba hal baru.